Pergelaran Kejurnas Adventure Offroad 4×4 Seri II 2019 dan Kejurda Offroad Pangdam II Sriwijaya Cup, yang telah berlangsung selama dua hari di Sirkuit Padang Serunting Kota Pagar Alam, resmi ditutup pada Minggu sore (4/8/2019).
Walikota Alpian Maskoni mengungkapkan, memperkenalkan potensi Pagar Alam dengan kemasan yang berbeda dan menarik akan selalu diupayakan. Salah satu upaya ini telah diwujudkannya dengan menjadi tuan rumah pada putaran kedua kejuaraan nasional offroad, dengan harapan mampu mendongkrak promosi pariwisata Pagar Alam.
Walikota menjelaskan, event ini bukanlah sekedar ajang balapan saja, tapi juga menjadi ajang promosi wisata Kota Pagar Alam, yang berdampak pada ekonomi masyarakat, kunjungan wisata, bahkan terhadap sosial.
Melalui Kejurnas ini kata Walikota, menjadi salah satu ajang promosi wisata kepada para peserta Kejurnas offroad dan tamu yang datang dari luar, untuk lebih mengenal Pagar Alam. Pagar Alam tidak hanya memiliki track offroad yang ekstrem. Namun Pagar Alam juga mempunyai wisata yang indah.
Pada kesempatan pembukaan Kejurnas, Walikota mengajak seluruh offroader yang datang dari berbagai daerah di Indonesia, untuk mengunjungi destinasi yang ada di Pagar Alam. Dengan menyempatkan diri untuk mengunjungi destinasi wisata unggulan Pagar Alam, Maka ketika pulang ke daerah masing-masing, para offroader mendapat kesan yang baik untuk diceritakan.
Saat Kejurnas berlangsung, Event nasional ini dipadati oleh ratusan penonton lokal maupun yang datang dari luar Pagar Alam. Di sekitar lokasi sirkuit juga banyak dijumpai masyarakat yang berjualan makanan maupun minuman, sehingga peserta dan penonton offroad tidak kesulitan memenuhi kebutuhan mereka selama offroad berlangsung.
Melalui kegiatan offroad ini diharapkan dapat mendatangkan kontribusi positif bagi perekonomian masyarakat sekitar lokasi event, pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) dan bagi pelaku bisnis penginapan di Kota Pagar Alam.
Offroader Lokal Ganggu Dominasi Offroader Nasional
Para offroader lokal yang tergabung dalam Besemah Offroad Racing Team (BORT), berhasil menempatkan perwakilannya di podium. Seperti Selki, yang berhasil menjadi juara satu Kejurda Pangdam II Sriwijaya Cup Putaran IV. Lalu ada Ahmad Herliansyah, yang menyabet juara pertama kelas G1 Kejurnas Adventure Offroad Seri II Tahun 2019.
Sementara para offroader nasional yang turun di kelas individual dan tim, tetap mendominasi pada Kejurnas Adventure Offroad seri kedua tahun ini. Sebut saja Dani Olol dari Tasikmalaya Jawa Barat, Juara I Kelas G2. dr Jack dari Lombok NTB Juara I Kelas G3, dan Dex Ray dari Bali Juara I Kelas G4. Untuk Juara I tim Upper diraih oleh Tim Sukun Ijo dari Yogyakarta. Sementara Juara I Tim Under diraih tim SJA BRD Mobilku dari Jawa Barat.
“Target kita menganggu dominasi offroader luar telah tercapai. Kita beri apresiasi untuk para offroader Pagar Alam yang berhasil menjadi juara,” ungkap Walikota Alpian Maskoni.
Kejurnas Adventure Offroad 4×4 Seri II Tahun 2019, dibagi menjadi tiga putaran. Putaran pertama di Tasikmalaya, Jawa Barat, putaran kedua di Pagar Alam, Sumatera Selatan, dan putaran ketiga di Gempol Pasuruan, Jawa Timur. Event ini diikuti offroader lokal dan nasional dari berbagai daerah mulai dari Jakarta, Bali, Bandung, Yogyakarta, Sukabumi, Bangka, Sulawesi Selatan, Kalimantan, Lombok, hingga Gorontalo. (Humas Diskominfo)
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.