Pemkot Pagar Alam Gelar Lomba Teknologi Tepat Guna (TTG)

Pemkot Pagar Alam melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) mengelar lomba Teknologi Tepat Guna (TTG) tingkat kota di Gedung Balai Kota Nendagung, Selasa (30/1). Kegiatan dibuka oleh Sekda Kota Pagar Alam H. Safrudin, dan dihadiri oleh Asisten, Kepala SKPD, pelajar dan masyarakat.

Lomba TTG ini diikuti oleh para pelaku usaha pengrajin dan olahan pangan serta anyaman karya pelajar hingga masyarakat se-Kota Pagaralam. Kegiatan ini bertujuan untuk mencari bibit kreator dan inisiator pengusaha yang ada di Kota Pagaralam. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memunculkan inovasi-inovasi baru yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sehingga bernilai ekonomi kreatif.

Share